Pages

Jumat, 10 April 2015

Sejarah Pemrograman C++




Tokoh Pengembang Bahasa C

Akar dari bahasa C adalah bahasa BCLP yang dikembangkan oleh Martin Richard tahun 1967. berdasar dari bahasa BCLP, Ken Thompson dari Bell Telephone Laboratories Inc (sekarang adalah AT&T Bell Laboratories) mengembangkan bahasa B pada tahun 1970. Bahasa B berhasil diimplementasikan pada komputer DEC PDP-7 dengan operating system (OS) UNIX. Dan pada tahun 1972 Dennis M. Ritchie dari Bell Labs menyempurnakan menjadi bahasa C.
Seiring dengan berkembang pesatnya bahasa C, banyak vendor yang mengembangkan compiler bahasa C, digunakan ANSI (American National Standarts Institute) C. Standar ANSI C diresmikan pada tahun 1988.
Bahasa C digolongkan ke dalam kelas semi high level language. Arti level disini maksudnya adalah kemampuan mengakses fungsi-fungsi dan perintah-perintah dasar bahasa mesin (machine basic instruction set).
Semakin tinggi level bahasa pemrograman maka semakin mudah lah bahasa pemrograman tersebut dipahami oleh manusia, namun berpengaruh semakin berkurang kemampuan untuk mengakses langsung instruksi dasar bahasa mesin. Salah satu contoh bahasa pemrograman tingkat (level) tinggi adalah Java.

Dan sebaliknya dengan bahasa pemrograman tingkat rendah maka semakin sulit dipahami oleh manusia dan hanya berisi perintah untuk mengakses bahasa mesin. Salah satu contohnya adalah assembler.
Kelebihan bahasa C
  • Banyak memiliki operator untuk memanipulasi data
  • Lebih mudah dipahami dibanding bahasa mesin atau rakitan
  • Kecepatan eksekusi mendekati kecepatan eksekusi program yang dibuat dengan bahasa level rendah
  • Berbagai struktur data dan pengendalian proses disediakan dalam bahasa C.
Kelemahan bahasa C
  • Banyaknya operator serta fleksibilitas penulisan program kadang-kadang membingungkan pemakainya
  • Bagi pemula pada umumnya akan kesulitan menggunakan pointer.
Salam,
U2

0 komentar:

Posting Komentar